loading...

Ki Joko Bodo Akan Rubah Tempat Praktiknya Jadi Masjid dan Pesantren, Alasannya sungguh mengejutkan

Ki Joko Bodo Akan Rubah Tempat Praktiknya Jadi Masjid dan Pesantren, Alasannya sungguh mengejutkan

Setelah dikabarkan meninggalkan aktivitasnya di dunia paranormal, kini Ki Joko Bodo akan menyulap ‘Istana Wong Sintinx’—tempatnya praktik menjadi sebuah masjid dan pesantren.

“Aku Muslim, itu untuk pembuatan masjid. Aku dari kecil Muslim, jadi wajar saja mau wakafkan untuk masjid. Daripada dijual-jual,” kata Ki Joko Bodo dua tahun silam, sebagaimana dikutip dari dream.

Kompleks praktik sang paranormal yang mirip dengan candi tersebut sudah diwakafkan. Bahkan Agus Yulianto—nama asli Ki Joko Bodo—itu telah membeli pekarangan di sekitar untuk memuluskan rencananya tersebut.

“Ada tanah 200 meter persegi, tapi sebelah-sebelahnya aku beli jadi sekitar 1000 meter persegi,” tutur Ki Joko Bodo.

Yang jelas, Ki Joko Bodo mengaku merogoh kocek sendiri untuk mengawali pembangunan pesantren itu. Tetapi, tangannya akan terbuka bila ada orang lain ingin membantu. “Selama ada yang bantu, ya, pakai bantuan. Tapi sejauh ini sendiri,” tutur dia.

Selain itu, dia juga mengaku bahwa dalam beberapa tahun terakhir banyak menghabiskan waktu mengunjungi negara-negara tujuan wisata spiritual. Perjalanan itu dia lakukan untuk memenuhi hasrat spiritualnya.




“ Itu kerjaku seperti itu, pembenaran dalam hidup, bukan dalam pencarian,” ujar dia.

Ki Joko Bodo memang mengaku kini tengah gandrung pada aktivitas bersifat keagamaan. Rencana membangun pesantren di Lubang Buaya itu segera diwujudkan.

“ Masjid Kudus itu inspirasinya. Budayanya Indonesia, jangan kearab-araban, kita kan tinggal di Indonesia,” ujar Ki Joko Bodo 2014 silam.

Semoga, mercu kerucut yang menjulang itu segera berganti, menjadi menara yang senantiasa menyeru Kebesaran Tuhan. Aamiin.

Baca Juga :




loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ki Joko Bodo Akan Rubah Tempat Praktiknya Jadi Masjid dan Pesantren, Alasannya sungguh mengejutkan"

Posting Komentar

close
kode